Total Pageviews

Wednesday, August 28, 2013

Sawarna, Pantai Tersembunyi dengan Sejuta Keindahan.




Sawarna, sebuah pantai eksotik yang terletak di selatan Banten. Pantai ini memiliki pemandangan yang menakjubkan. Mulai dari pemandangan hijau di sekitar jalan menuju pantai, hamparan pasir putih sejauh mata memandang dan  juga karang-karang yang menjulang.

Mungkin tidak berlebihan kalau menyebut pantai yang terletak di kecamatan Bayah ini sebagai Hidden paradise. Karena pemandangan lautnya yang memukau dengan sunset dan sunrise nya yang indah dan
juga suasana nya yang masih asri, memberikan kesegaran alam udara pegunungan.

Letaknya yang cukup terpencil, membuat pantai ini belum begitu di kenal masyarakat banyak. Ada dua rute untuk mencapai tempat ini dari Jakarta. Pertama melalui  Bogor-Pelabuhan Ratu-Cibareno berakhir di Sawarna. Ke dua via Serang-Pandeglang-Malimping-Bayah berakhir di Sawarna. Jarak tempuh kedua nya dari Jakarta hampir sama sekitar 6-7 Jam (waktu normal/non liburan).

Tetapi kemarin pas libur Lebaran saya bersama teman-teman saya pergi berlibur kesana, kami berangkat dari Bogor, dan waktu yang di butuhkan untuk sampai di Sawarna adalah 12 jam dan itu memakai mobil pribadi. Kami berangkat sekitar pukul 8 pagi dan sampai sekitar jam 8 malam. Yang membuat perjalanan begitu lama karena macet di sekitar Sukabumi dan Pelabuhan Ratu (Karang Hawu).
Setelah berhasil melewati karang hawu jalanan lancar dan jarang di lalui mobil. apa lagi setelah masuk Cibareno hanya satu dua mobil yang melintas. satu pelajaran penting saat kita memutuskan untuk berlibur kesana saat liburan, sebaiknya berangkat subuh (Jam 4-5 Pagi) agar terhindar dari macet.

Perjalanan menuju sawarna pun  tidak lah begitu mudah, track yang harus di lalui cukup berat, tanjakan dan turunan yang tajam membuat kita agar lebih berhati-hati dalam berkendara. Dan jalanan nya juga masih di penuhi pepohonan kiri dan kanan dan tebing-tebing. 

salah satu tanjakan berliku yang harus di lalui.

Saat kita mau sampai ke Sawarna, terlebih dahulu kita bakal di suguhi pemandangan laut yang menakjubkan yaitu Pulau Manuk. Jalanan yang menyusuri bukit tersebut membuat posisi kita berada di atas bukit saat melihat Pulau Manuk tersebut. Hamparan biru laut Samudera Hindia yang ada di pulau manuk ini lah yang membuat hati berdecak kagum, dan melupakan susah nya medan yang telah di lalui tadi.


Pulau Manuk


Setelah kita sampai di desa Sawarna, kita harus memarkir mobil di parkiran yang sudah di sediakan. Karena mobil tidak bisa masuk ke tempat penginapan, kecuali motor. Dari parkiran mobil ke homestay atau menuju pantai hanya ada satu akses jalan masuk yaitu melalui jembatan gantung. Yang bila di lalui akan bergoyang, untuk itu di himbau agar berhati hati saat mau melintasi jembatan ini.

Jembatan ini satu-satu nya akses masuk ke homestay dan pantai


Di Sawarna ini bukan cuma hanya ada satu pantai yang menjadi andalan destinasi nya, tetapi ada sedikitnya 4 destinasi wajib yang harus di kunjungi bila kita berlibur ke sawarna di antara nya terdiri dari 3 pantai dan 1 goa :

1. Ciantir (Pantai Pasir Putih)



Ombak nya yang begitu besar cocok untuk Surfing

Pantai Ciantir atau yang biasa di sebut oleh masyarakat sana dengan sebutan pantai pasir putih adalah pantai yang paling banyak di kunjungi. Selain letak pantai nya yang dekat sekitar 400-500 meter dari pintu masuk dan di tambah akses jalan menuju pantai nya yang yang begitu mudah. Tak heran kalau pantai ini menjadi pantai yang paling banyak di kunjungi oleh para wisatawan yang datang. Selain itu deburan ombak yang menggulung tinggi dan pasir nya yang putih, semakin menambah keindahan pantai ini.
Buat para pengunjung, yang ingin melihat dan menikmati pasir putih bisa datang pada musim kemarau atau sekitar bulan Juni saat musim kemarau lagi panas-panas nya. Karena pas kami kesana kami tidak bisa melihat putih nya pasir ini, karena cuaca tidak terlalu panas menyebabkan pasirnya menjadi lembab dan berwarna agak kecokelatan.

2. Tanjung Layar






Suara deburan ombak yang menabrak karang bakal langsung menyambut kedatangan kita, saat kita datang ke pantai yang satu ini. Pantai Tanjung Layar, di kenal juga sebagai ikon nya Sawarna. Dengan ciri khas 2 buah karang yang menjulang tinggi di tengah pantai nya. Letak nya tak jauh dari lokasi pantai Ciantir, hanya berjarak sekitar 300-400 meter. Dan untuk mencapainya bisa kita lalui dengan berjalan menyusuri pinggir pantai Ciantir ke sebelah utara. Dari pantai Ciantir pun karang menjulang yang ada di Tanjung Layar bisa terlihat. Setelah kita sampai di Tanjung Layar, kita bakal langsung bisa menebak kenapa pantai ini di namakan "Tanjung Layar" ?
Yup, di namakan Tanjung Layar, karena 2 karang yang menjulang gagah yang berada di tengah pantai tersebut berbentuk seperti layar yang sedang terbuka.

Selain dapat berenang dan hunting photo di sekitar karang, kita juga dapat menikmati matahari senja atau sunset yang indah di pantai ini
Sunset di pantai Tanjung Layar.



3. Lagoon Pari




Kalau tadi pantai Ciantir berciri khas dengan pasir putih nya dan pantai Tanjung Layar identik dengan karang nya. Nah buat pantai Lagoon Pari ini, dia memiliki kedua nya. Ya, pantai ini selain mempunya pasir putih ia juga mempunya karang di sekitar pantainya. Selain itu pantai ini juga terkenal dengan sunrise nya yang indah. Tak heran bila para wisatawan rela bersusah payah menuju ke pantai ini hanya untuk melihat matahari terbit dari pantai ini. Pantai ini juga letak nya paling jauh di bandingkan dengan dua pantai tadi Ciantir dan Tanjung Layar. Selain jauh, rute menuju pantai ini pun terbilang susah. Melewati persawahan, rimbunan pohon dan jalan-jalan yang sedikit terjal adalah ujian untuk kita yang mau sampai ke pantai ini, karena untuk mencapai nya tidak bisa di lalui dengan kendaraan.
Mungkin sudah menjadi hukum alam, untuk mendapatkan sesuatu yang indah tak selalu mulus untuk mencapai nya. Begitupun untuk menikmati kecantikan pantai ini dan sunrise nya. Tapi perjalanan yang susah dan melelahkan tadi akan terbayar lunas tuntas saat kita tiba di pantai Lagoon Pari ini dan bakal takjub saat melihat matahari terbit (Sunrise) muncul dari ujung laut. Mungkin satu kata yang dapat mewakili keindahan tersebut yaitu AMAZING!!!
Atau kalau anda belum puas hanya dengan melihat sunrise hanya dari bibir pantai saja, cobalah anda pergi ke karang Taraje, yang letak nya tak jauh dari pantai Lagoon Pari ini, hanya di butuhkan waktu beberapa menit saja untuk sampai ke karang taraje dari Lagoon Pari dan cukup di tempuh dengan berjalan kaki. Dari Karang Taraje anda bisa melihat indahnya sunrise dari atas karang.

4. Goa Lalay



Tak hanya menawarkan destinasi keindahan pantai saja, akan tetapi di Sawarna juga ada tempat rekreasi berupa goa, goa ini bernama Goa Lalay. letak nya cukup jauh dari pantai-pantai sawarna tadi tapi masih termasuk ke komplek sawarna. Lalay sendiri di ambil dari Bahasa Sunda bahasa masyarat Banten itu sendiri, yang mempunyai arti "Kelelawar". Ya, di beri nama goa Lalay karena di dalam goa ini terdapat ribuan kelelawar. Untuk menuju lokasi ini kita harus berjalan kaki sekitar 30-45 menit, melewati pemukiman warga, pematang sawah dan menyebrangi sungai. Untuk para traveler yang mencintai goa, anda wajib datang kesini.



Inilah Sawarna, pantai tersembunyi dengan sejuta keindahan di dalam nya. Bakal melekat di ingatan bila sudah berkunjung kesini. Tidak lah cukup bila hanya berkunjung satu atau dua hari saja ke Sawarna, karena kita tidak bakal bisa menjelajahi semua destinasi dengan waktu sesingkat itu. Dan saya rasa bila kita sudah berkunjung sekali ke Desa Sawarna ini, kita bakal ketagihan dan ingin berkunjung lagi ke pantai elok di ujung barat pulau Jawa ini. Begitu pun dengan saya.
Dan ini lah satu lagi aset wisata yang di miliki Indonesia, khusus nya Banten. Dan tugas kita mari kita jaga bersama-sama keindahan pantai ini saat kita mengunjungi nya. Agar tidak rusak dan bisa di kenal lagi oleh masyarakat luas lokal maupun mancanegara. WONDERFULL INDONESIA


 Photo-Photo saya di Sawarna
saya dan beberapa teman saya asik bermain ombak (Ciantir)
Perahu-Perau nelayan sekitar jalan menuju Tanjung Layar
Matahari pagi di lihat dari jalan menuju Ciantir

Matahari Pagi di lihat dari jalan sekitar homestay


Suasana Malam di Pantai Ciantir



1 comment:

  1. Haloo Vloggers,

    Saya putri dari VIVAlog, meminta biodata lengkap lomba blog "Jelajah 7 Keajaiban Nusantara" #terios7wonders berhubung email masuk banyak dan mungkin ke skip jadi di minta untuk mengirim data lagi dengan Subject : DATA LOMBA BLOG TERIOS7WONDERS (CAPSLOCK) , sebagai berikut:

    Nama lengkap:
    Username VIVAlog:
    Alamat lengkap:
    No Hp:
    Link Blog:

    kirim ke email: putri.megasari@viva.co.id

    Karena hari ini adalah hari penjuarian, diminta untuk secepatnya mengirim data.


    Regrads,
    Putri

    ReplyDelete